
Penulis :
Adrian Eugenius Ardhana
Nuralpisah
Siti Maimunah
Lina Yumna Taj Talitha
Nita Pujianti, S.Farm, APT., MPH
Tahun Terbit :
Mei 2025
Jumlah Halaman :
90 halaman
Ukuran Kertas :
14,8 x 21 cm (A5)
ISBN / No. Reg :
Dalam Proses
Deskripsi Buku :
Buku “Sumber Pangan Lokal untuk Generasi Sehat: Pendekatan Etnobudaya Banjar dalam Pemenuhan Menu Seimbang untuk 8000 Hari Pertama Kehidupan” menawarkan pendekatan baru dalam upaya membangun generasi bebas stunting di Indonesia, khususnya melalui kearifan lokal masyarakat Banjar di Kalimantan Selatan. Mengembangkan konsep 8000 Hari Pertama Kehidupan (HPK)—yang mencakup masa remaja hingga akhir masa pertumbuhan anak—buku ini memperluas fokus intervensi gizi dari 1000 HPK yang selama ini menjadi program utama pemerintah.
Melalui empat bab utama, buku ini membahas: pentingnya intervensi gizi sejak masa remaja hingga usia dewasa muda; konsep gizi seimbang yang disesuaikan dengan konteks lokal; ragam pangan dan olahan khas Kalimantan Selatan yang bernilai gizi tinggi; serta strategi kolaboratif antara keluarga, komunitas, sekolah, dan pemerintah untuk membangun budaya makan sehat dari rumah sendiri.